CILEGON, KOMPAS.TV - Guna menghindari penumpukan kendaraan sepeda di Pelabuhan Ciwandan, polisi memberlakukan penyekatan bagi pemudik motor di simpang tiga Jalan Lingkar Selatan, Kota Cilegon, Banten. <br /> <br />Ini dilakukan untuk memperlancar proses sandar dan bongkar muat kapal yang beroperasi di pelabuhan. <br /> <br />Para pemudik selanjutnya akan dialirkan ke pelabuhan, apabila kondisi dermaga sudah mulai lengang. <br /> <br />Penyekatan diberlakukan sebagai upaya untuk menghindari kepadatan antrean pengendara sepeda motor, yang akan mudik ke Sumatera. <br /> <br />Penyekatan dilakukan secara situasional, seiring tingginya kedatangan para pemudik yang melakukan perjalanan pada malam hari. <br /> <br />Diprediksi sekitar 25 ribu pemudik sepeda motor hendak menyeberang ke Pulau Sumatera melalui pelabuhan barang ini. <br /> <br />Baca Juga Kereta Ekonomi Merak Hanya Sampai Cilegon, Pemudik Akui Bingung! | 19 April 2023 di https://www.kompas.tv/article/399737/kereta-ekonomi-merak-hanya-sampai-cilegon-pemudik-akui-bingung-19-april-2023 <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/399739/hindari-penumpukan-polisi-sekat-pemudik-motor-di-jalan-lingkar-selatan-cilegon-20-april-2023
